13 January 2026
Pelantikan Pimpinan Cabang (PC) Pagar Nusa Kabupaten Bantul yang dirangkai dengan peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-40 Pagar Nusa digelar pada Ahad (11/1/2026) di Pendopo Manggala Parasamya, Bantul. Kegiatan ini dihadiri jajaran pengurus Pagar Nusa, perwakilan Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta puluhan anggota Pagar Nusa dari seluruh wilayah Kabupaten Bantul.
Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bantul, Riyanta, menyampaikan ucapan selamat kepada jajaran pengurus PC Pagar Nusa Bantul yang baru saja dilantik. Ia berharap kepengurusan baru tersebut dapat bersinergi dan menjalin kerja sama yang baik dengan PCNU Kabupaten Bantul.
“Selamat kepada pengurus Pimpinan Cabang Pagar Nusa yang baru saja dilantik oleh Pimpinan Pusat. Semoga diberikan kemudahan dan kelancaran dalam mengemban amanah. Kami sangat berharap dapat bersinergi dan bekerja sama dengan Pengurus Cabang NU Kabupaten Bantul,” ujar Riyanta.
Sementara itu, Bupati Bantul Abdul Halim Muslih dalam sambutannya menekankan pentingnya menjalankan amanah organisasi dengan penuh tanggung jawab. Ia juga berpesan agar seluruh pengurus dan anggota Pagar Nusa memahami tujuan serta cita-cita organisasi yang telah ditetapkan.
“Pagar Nusa merupakan organisasi yang dilahirkan dari rahim NU. Saya berharap para pengurus dan anggota dapat memahami tujuan dan cita-cita Pagar Nusa yang berada dalam naungan NU. Sebelum keterampilan bela diri dikembangkan, perlu adanya pelatihan dasar agar nilai, tujuan, dan cita-cita Pagar Nusa benar-benar dipahami,” ungkap Halim.
Menutup sambutannya, Abdul Halim Muslih menyampaikan ucapan selamat sekaligus apresiasi kepada seluruh pengurus dan anggota Pagar Nusa. Ia menekankan pentingnya menjaga soliditas organisasi, menegakkan transparansi, mengedepankan musyawarah, serta senantiasa mengikuti petunjuk para kiai dan pengurus Nahdlatul Ulama.
Editor: Markaban Anwar