Berita

PERKUAT SINERGI, PCNU BANTUL KUNKER KE MWCNU DLINGO

17 April 2022

Unduh gambar :

Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Bantul melakukan kunjungan kerja sekaligus konsolidasi organisasi di MWCNU Dlingo. Kunker yang dikemas dengan silaturahim dan safari Tarawih di Masjid Baitul Muttaqin, Muntuk, Dlingo, Ahad (17/04/2022).


"Kami rombongan PCNU lengkap, dari unsur Syuriah dan Tanfidziyah, silaturahim sekaligus menyampaikan amanah PWNU DIY program PCNU Bantul. Kunjungan ini dimaksudkan untuk menguatkan sinergi program sekaligus monitoring dan evaluasi program yang sudah dijalankan oleh MWCNU Dlingo," ujar Wakil Ketua PCNU Bantul, Dr. Imam Muhsin, sekaligus sebagai koordinator tim rombongan.


Silaturahim PCNU Bantul diterima oleh Ketua MWCNU Dlingo, Kiai Musaddad, beserta jajaran Pengurus Ranting di lingkungan Dlingo. Pada kesempatan ini mengapresiasi kunjungan kerja PCNU sekaligus menyampaikan program yang sudah berjalan di Dlingo.


"Meskipun pandemi, alhamdulillah pengajian dan rapat rutin dapat berjalan normal. Ramadhan tahun ini juga telah menyelesaikan safari di 6 Ranting NU di Dlingo. Mohon doa restu, setelah pelunasan tanah 600 m senilai 110 juta, Insyallah tahun depan kita akan mulai bangun NU Dlingo center di lokasi tersebut," ujar Kiai Musaddad.


Ketua MWCNU Dlingo ini juga menyampaikan kondisi KOIN NU yang di masa pandemi ini mengalami penurunan. NU Dlingo dengan 6 Ranting pada kondisi normal dapat menghimpun hingga 40 juta sebulan, tetapi di masa pandemi turun di kisaran 30 juta sebulan.


Kegiatan juga diisi dengan ngaji organisasi yang disampaikan oleh Wakil Ketua PCNU Bantul, KH. Sobir Hatimi. Ia menyampaikan pentingnya legalitas aset Nahdlatul Ulama yang ada di wilayah Kapanewon Dlingo.


"Segera diurus status hukum seluruh aset NU yang ada di Dlingo, terutama legalitas formal tanah maupun bangunan wakaf yang nadzirnya NU. Selain legalitas formal, kita juga punya tanggungjawab untuk memastikan masjid dan mushola serta aset kita aman dan senantiasa berfaham Aswaja NU," tegas Kiai Sobir. (red015)


Kontributor: Ahid Mahsun Yusuf

BERITA LAINNYA